Selasa, 06 November 2012

Cara Menggunakan Rol Rambut Yang Baik



Bagi seorang wanita, menggunakan rol rambut merupakan suatu hal yang harus mereka bisa lakukan. Misalkan saja Bapak Hengky Koestanto, yang kadang membantu isteri tercinta dalam menggunakan rol rambut. Nah bagi kalian yang ingin belajar menggunakan rol rambut. Berikut beberapa caranya.

1. Pertama kalian bisa membagi rambut kalia menjadi tiga bagian. Bagilah rambut kalian dengan rapi dan ikat untuk memisahkan supaya jadi tiga bagian dengan memakai sisir berekor atau tail comb.

2. Kemudian pilih rol rambut yang kalian kehendaki. Kemudian pilihlah rol sesuai dengan bentuk ikal yang kalian inginkan. Semakin kecil ukuran rol, maka semakin kecil juga ikal yang kalian dapatkan. Tapi sebelum itu semprotkan dulu hair spray atau foam rambut.

3. Kemudian pasang rol pada rambut yang udah dipisahkan. Kemudian arahkan rol sesuai dengan bentuk yang kalian mau.

4. Setelah itu semprotkan lagi hair spray kepada rambut yang sudah di rol supaya tahan lama.

5. Setelah di beri hair spray, sekarang keringkanlah menggunakan pengering rambut atau hair dryer. Hal itu akan membuat ikal rambut menjadi awet.

6. Setelah di hair dryer, biarkan dulu rambut menjadi dingin. Baru setelah itu dilepas rol nya.

7. Nah pas udah dilepas rol nya, sisir secara perlahan dan atur ikal sesuai dengan yang kalian inginkan.

Nah teman-teman, itu dia cara menggunakan rol pada rambut kalian. Semoga bermanfaat :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar