Rabu, 26 September 2012

Mengenal Jenis-Jenis Pick Gitar

Bagi para guitarist, memilih pick gitar memang sangat penting. Karena pick gitar juga tergantung dari kebutuhan si pemain gitar. Pemain gitar pun ada yang beraliran rock, pop, slow rock, jazz, dll.

Dalam hal memilih pick gitar, kadang bagi sebagian yang awam musik hanyalah memilih dari penampilan dan design luarnya saja. Terutama masalah gambar yang menurut mereka keren dan bagus. Padahal itu semua tidak berpengaruh besar pada perform kalian nantinya.

Dalam memilih pick gitar, tentu saja berbeda jauh dengan memilih sepeda motor honda (yaiyalaah). Oleh karena itu kita harus kenal dulu jenisnya.

Nah berikut ini ada beberapa jenis pick gitar menurut ukurannya:

1. Besar
Untuk pick gitar yang berukuran besar, lebih baik digunakan bagi kalian yang hanya bermain rhythm akustik. Jadi suara akan terdengar lebih kencang.

2. Tebal
Untuk ukuran tebal, biasanya digunakan untuk lagu yang beraliran ngebut dan bersuara kuat tebal. Biasanya untuk jenis musik scream.

3. Sedang
Nah untuk yang satu ini saya rasa cocok digunakan untuk semua permainan musik. Mulai dari yang cepat hingga yang slow.

4. Tipis
Bagi yang suka bermain cepat, pick ini sangat cocok. Karena untuk melakukan treble sangatlah mudah jika menggunakan pick berjenis tipis.

5. Kecil
Untuk kita orang Indonesia, saya rasa pick ini yang paling cocok. Karena sesuai dengan jari-jari kita yang imut-imut..hehehe.

Nah teman-teman, semoga tips diatas dapat bermanfaat buat kalian semuanya dalam memilih pick gitar :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar