Minggu, 27 Januari 2013

Resep Membuat Tim Jagung Sari Buah Untuk Bayi 9-12 Bulan



Membuat resep makanan untuk bayi memang mudah dan sederhana, berbeda dengan memasang iklan di digital agency. Nah, berikut ini ada resep membuat makanan bayi yang berumur 9-12 bulan. Namanya adalah tim jagung sari buah. Langsung aja yuk kita bahas resep dan cara membuatnya.

Bahan-bahan yang diperlukan:
- 4 buah jagung manis, parut halus, rendam dalam air, tuang air dan kita sisakan patinya
- 300 ml air
- 100 ml santan
- 2 sdt tepung maizena
- 2 kuning telur, kocok lepas, cairkan dengan 5 sdm susu cair kemudian aduk rata
- 50 gram daging apel, haluskan
- 50 gram buah pir, haluskan
- 1 buah jeruk manis, peras, ambil airnya

Cara membuatnya:
1. Campur jagung, tepung maizena, dengan air dan santan, masak di atas api kecil hingga mendidih
2. Masukkan kocokan telur, masak sebentar sambil diaduk rata kemudian angkat
3. Tuangkan apel, pir dan jeruk. Aduk hingga rata
4. Tuangkan ke dalam pinggan tahan panas, dan kukus selama kurang lebih 5 menit.
5. Angkat dan tuangkan susu formula lanjutan yg sudah dilarutkan lalu aduk rata dan biarkan dingin
6. Sajikan setelah dingin

Demikian tips resep dan cara membuatnya. Oia, bahan ini untuk 2 porsi yah. Semoga bermanfaat :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar