Minggu, 09 Desember 2012

Tips Menerapkan Desain Interior Bergaya Etnik



Jika kalian ingin berbelanja baju secara online, kalian bisa saja mengunjungi beberapa situs toko baju online. Tetapi jika ingin berbelanja desain interior, tentu saja kalian harus datang langsung ke store tersebut. Terutama jika kalian ingin menggunakan desain interior bergaya etnik.

Desain interior yang bergaya etnik memang sangat jarang orang yang menyukainya, tetapi sebagian kecil yang menyukainya adalah orang-orang yang mengagumi seni dan juga bdaya bangsa. Nah, bila kalian juga ingin menerapkan desain interior bergaya etnik, berikut beberapa tips yang bisa kalian lakukan.

1. Untuk interior yang bergaya etnik, sebaiknya gunakan warna-warna tanah. Paduan warna itu akan menambah kesan hangat yang nyaman pada interior etnik di rumah kalian.

2. Untuk elemen pengisi, pilihlah yang memiliki desain bercirikan etnik dalam kemasan yang modern supaya tidak terkesan berat, ruangan pun tetap tampil simple.

3. Cobalah cari furniture interior yang lain dengan desain yang tidak terlampau rumit, tetapi mempunyai karakter yang kuat di setiap ruangan.

4. Bila kalian mau merancang furnitur yang sederhana tetapi fungsional, kalian juga bisa mengubah sedikit dengan menggunakan detail anyaman.

5. Detail anyaman bisa kalian letakkan di kursi, pinggir bedhead, atau juga bisa di pinggiran bingkai cermin, atau bahkan lampu gantung.

Nah teman-teman, itu dia beberapa tips dalam menerapkan desain interior bergaya etnik. Semoga bermanfaat :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar