Jumat, 12 Oktober 2012

Tips Membuat Suara Bagus



Bagi kalian yang suka menyanyi, tentu kualitas suara kalian sangatlah menentukan perfoma kalian. Jika kalian sedang berkeliling di mall untuk membeli baju bayi, pasti kalian pernah mendengar dan melihat sebuah band di tengah-tengah mall membawakan sebuah lagu. Pasti suara mereka bagus, jika tidak, mana mungkin mereka mau tampil dan di tonton oleh banyak orang.

Nah bagi kalian yang memiliki suara parau atau kurang bagus, ada beberapa tips yang bisa kalian lakukan untuk membaguskan suara kalian. Berikut tips-tipsnya:

1. Minum Air Putih
kadang yang satu ini sering terlewatkan oleh kita. Air putih yang kita minum harus yang sudah matang, kalian bisa embunkan pada malam hari dan kalian minum esok paginya setelah bangun tidur. Lebig bagus jika diminum dalam gelas yang ukuran lebih banyak.

2. Makan Kuning Telur Ayam Kampung
Kalian bisa makan kuning telur ayam kampung yang masih mentah, atau yang setengah matang. Bisa juga di campur madu.

3. Jahe
Kalian bisa merebus jahe, kemudian ditambahkan jeruk nipis. Kemudian minum air rebusannya itu.

4. Latihan Vokal
Latihan vokal tentu saja sangat penting untuk membuat suara kita menjadi lebih bagus. Latihan vokal tidak harus sekolah musik atau Les vokal. Kalian cukup melakukan nada do re mi fa sol la si do setiap harinya. Jangan sampai ada nada yang bergetar atau melengking, jika ada nada yang bergetar ulangi lagi dari awal.

Semoga saja tips-tips diatas dapat bermanfaat dan berguna untuk kalian semuanya :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar