Kamis, 21 Maret 2013

Van Persie Masih Belum Terima Kekalahan MU Dari Madrid




Seorang pemain sepak bola profesioanl tentu saja membutuhkan sepatu sepak bola untuk bisa bermain. Contohnya saja penyerang Manchester United, Robin van Persie. Seperti yang kita ahu, sepertinya Persie masih belum bisa menerima kekalahan yang di alami MU dari Real Madrid. Persie sepertinya sangat berisiko mendapatkan hukuman dari UEFA karena sudah mengatakan bahwa UEFA itu sudah bertindak seperti pengecut dan juga tidak jujur.

Robin van Persie merasa sangat kesal karena dia menganggap UEFA mendukung tentang kartu merah yang sudah dikeluarkan oleh wasit Cuneyt Cakir terhadap Luis Nani. Menurut Persie, seharusnya UEFA itu mengakui bahwa memang Cakirlah yang membuat sebuah kesalahan.

"Insiden yang dialami Nani sama sekali tidak pantas untuk berikan kartu merah ataupun kartu kuning, karena sejatinya itu bukanlah sebuah pelanggaran. Nani sama sekali tidak bersalah, dia juga hampir nyaris tidak menyentuh Arbeola. Dan yang paling buruk adalah UEFA malah mendukung keputusan Cakir tersebut. Menurut saya itu merupakan perbuatan seorang pengecut karena saya sama sekali tidak bisa memahaminya. Kenapa UEFA tidak bisa untuk mengakui bahwa Cakir memang sudah membuat sebuah kesalahan?" tanya penyerang asal Belanda tersebut.

Bukan hanya itu, Persie juga mempertanyakan masalah kredibilitas wasit tersebut. "Saya sama sekali tidak paham kenapa orang seperti dia bisa dipilih untuk menjadi wasit. Dia merupakan wasit yang sama sekali tidak terkenal dan bahkan dia sudah lama sekali tidak pernah memimpin sebuah pertandingan besar. Bukan hanya itu, banyak diantara pemain Real Madrid yang mengatakan kalau Nani itu memang seharusnya tidak perlu mendapatkan kartu merah dari wasit." pungkasnya dengan kesal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar